Mau Cari Apa?

,
Selain kemeriahan menjelang perayaan kemerdekaan Indonesia, yang selalu saya suka di bulan Agustus ini adalah hadirnya promo-promo menarik. Salah satunya adalah promo dari Grand Diamond Hotel Yogyakarta yang berlokasi di Jalan Laksda Adi Sutjipto 48.




Promo dari Grand Diamond Hotel Yogyakarta pada bulan kemerdekaan ini adalah NGANGKRING Di'LOUNGE. Konsep yang cukup menarik dan sangat unik menurut saya karena kita bisa menikmati sajian khas angkringan tapi di tempat yang lebih cozy ditambah dengan alunan musik lounge yang akan membuat semua pengunjung semakin betah untuk menghabiskan waktu di D'Lounge Grand Diamond Hotel Yogyakarta. 




Koneksi internet yang cukup kencang menjadi salah satu tambahan fasilitas yang bisa kita dapatkan. Jadi selain bersantai kita juga bisa sambil bekerja. NGANGKRING Di'LOUNGE ini terbuka untuk umum tidak hanya untuk tamu yang menginap di Grand Diamond Hotel saja. 





Berbagai macam kuliner khas angkringan seperti lumpia ayam semarangan, tahu isi jakarta, tahu wolak-walik, stik tahu crispy, pisang goreng, pisang bakar, ote-ote sidoarjo, bakwan jagung, tempe mendoan, dan masih banyak lagi yang lainnya. Minuman seperti teh tubruk, wedang jahe, wedang uwuh, kopi tubruk, STMJ, dan jahe susu bisa dipesan sebagai pendamping untuk menikmati kudapan angkringan tersebut. Untuk menikmati makanan di Ngangkring Di'Lounge kita cukup membayar mulai Rp3.500/pcs. Sementara untuk minumannya harganya mulai Rp7.000. Cukup terjangkau kan harganya? 




Ngangkring Di'Lounge ini tersedia setiap hari Kamis, Jum'at, dan Sabtu mulai pukul 16.00 - 21.00 WIB. Untuk informasi dan reservasi tempat, kamu bisa langsung menghubungi Grand Diamond Hotel Yogyakarta dengan nomor telpon (0274) 485005 atau Whatsapp 081393202299.


,

Selama ini kebanyakan orang hanya mengenal daerah Kaliurang jika ingin menginap atau menikmati suasana sejuk dan tenang di lereng Gunung Merapi. Padahal masih ada beberapa tempat lain yang tidak kalah menarik yang bisa disinggahi jika sedang berwisata ke Jogja. Salah satunya adalah kawasan Turi yang dikenal sebagai sentra penghasil salak pondoh di Kabupaten Sleman, Yogyakarta. 


Tidak hanya perkebunan salak aja yang ada di Turi, tetapi juga pemandangan alamnya yang cantik. Bahkan dari beberapa titik kita bisa melihat Merapi dengan tampak jelas. Tentu saja kalau cuaca yang sedang cerah. Udaranya yang sejuk dan suasananya yang tenang bisa menjadi "obat" tersendiri untuk menenangkan jiwa. Melepaskan semua kepenatan agar otak bisa menjadi segar kembali. Untuk yang sudah berkeluarga dan punya anak, jalan-jalan ke alam bisa menjadi salah satu cara agar buah hati kita bisa lebih mengenal alam sekitar lebih dekat lagi. 




Di Turi ada beberapa penginapan atau villa yang bisa dipilih untuk bermalam. Salah satunya adalah Rumah Matahari Turi yang terletak di Nganggring, Girikerto, Turi, Sleman. Bisa dibilang ini adalah salah satu hidden gem villa. Jaraknya hanya sekitar 7 km dari Gunung Merapi. Bisa kebayangkan sejuknya seperti apa di Rumah Matahari Turi ini? Untuk menuju ke sini dari pusat kota Jogja aksesnya cukup mudah melewati jalan yang cukup bagus. Sepeda motor maupun mobil bisa sampai di lokasi. 



Ada 3 tipe villa yang bisa dipilih di Rumah Matahari Turi dengan harga mulai dari Rp250.000 sampai dengan Rp800.000 permalam. Tergantung dari kapasitas dan fasilitas yang akan kita dapatkan. 




Selain bermalam di villa, di Rumah Matahari Turi ini kita juga bisa bermalam dengan menggunakan tenda atau camping. Yang menarik kita bisa membawa tenda sendiri dari rumah dan cukup membayar Rp30.000/orang. Dengan harga segitu kita juga sudah bisa menikmati fasilitas yang ada di Rumah Matahari Turi seperti kamar mandi, air bersih, listrik, dan WiFi. Tapi untuk yang tidak mau ribet mendirikan tenda sendiri, adalah pilihan Paket Medium dan Paket Premium. Jadi kita tinggal datang aja karena tenda sudah disiapkan oleh Rumah Matahari Turi. Setiap tenda berkapasitas 3 orang. Semua tamu juga akan mendapatkan sleeping bag untuk menghalau hawa dingin saat tidur. Kalau kita pilih Paket Premium, ada tambahan paket breakfast dan hot tea untuk 3 orang di pagi hari. Ada fasilitas lain berupa api unggun jika ada minimal 5 tenda. 





Yang tidak boleh dilewatkan juga di Rumah Matahari Turi tentu saja adalah Jeep Tour-nya. Dengan mobil Jeep yang gagah kita akan dibawa berkeliling menikmati keindahan lereng Merapi. Kita juga akan diajak ke kebun salak untuk merasakan pengalaman memanen buah salak pondoh langsung dari pohonnya. Tidak lupa juga mengunjungi peternakan kambing dan melihat proses pengolahan susu kambing. Sebagai informasi tambahan Kecamatan Turi juga dikenal dengan salah satu penghasil susu kambing. Menarik kan? Anak-anak pasti senang kalau diajak berkeliling menggunakan Jeep melihat keindahan alam. 




Di Rumah Matahari Turi ini juga ada cafe yang bisa digunakan oleh pengunjung untuk menikmati kopi atau teh dengan pemandangan alam yang hijaun. Ada menu makanan tradisional maupun western yang bisa dipilih dengan harga yang cukup terjangkau. 




Kalau mau tahu informasi lebih lengkap tentang Rumah Matahari Turi ini bisa langsung ke Instagram @rumahmatahari_turi. 


 


,

Kurang lengkap rasanya jalan-jalan ke suatu kota tapi tidak membeli oleh-oleh khas daerah tersebut untuk dibawa pulang. Seperti sudah menjadi sebuah hukum wajib yang tidak tertulis. Kalau di Jogja, urutan utama yang ada di dalam daftar oleh-oleh yang harus dibeli tentu saja adalah bakpia. Hampir di setiap sudut Kota Jogja kita bisa menemukan pedagang makanan yang satu ini. 

Mataram Bakpia Kukus

Tapi pernah kepikiran tidak untuk beli oleh-oleh lain selain bakpia? Kalau boleh saya sarankan, tidak ada salahnya untuk membeli Mataram Bakpia Kukus. Jenis bakpia ini berbeda dengan bakpia yang biasa ditemukan di pasaran karena tidak dipanggang, melainkan dikukus sesuai namanya. Teksturnya lebih lembut dengan varian isi dan rasa yang lebih banyak. Nama Mataram sendiri diambil dari nama kerajaan yang merupakan cikal bakal berdirinya Kasultanan Ngayogyakarta dan Kasunanan Surakarta. 

Store Siliwangi Bolu Kukus di Stasiun Solo Balapan

Saat ini Mataram Bakpia Kukus sedang berkolaborasi dengan Siliwangi Bolu Kukus. Kita bisa membeli Mataram Bakpia Kukus di toko Siliwangi Bakpia Kukus yang ada dibeberapa lokasi di Jogja seperti Stasiun Lempuyangan, Stasiun Tugu, Ambarukmo Plaza, dan Jogja City Mall. Sedangkan jika kamu berada di Solo, kamu bisa datang ke Stasiun Solo Balapan. Ada promo menarik dari tanggal 8-16 April 2023 ini. Setiap pembelian 1 Siliwangi Bolu Kukus kita bisa mendapatkan 1 Mataram Bakpia Kukus secara gratis cukup dengan membayar Rp35.000 saja. Tapi kalau hanya ingin membeli Mataram Bakpia Kukus saja, kita bisa dapatkan dengan harga Rp29.000. Harga normal tanpa promo Rp39.000.

Antusias pembeli Mataram Bakpia Kukus

Syarat untuk mendapatkan promonya sangat mudah, cukup dengan mengikuti akun Instagram Mataram Bakpia Kukus dan Siliwangi Bolu Kukus. Promo ini tidak berlaku kelipatan dan satu orang hanya bisa mendapatkan satu kali promo. Hanya untuk 50 orang pertama yang datang sesuai dengan waktu yang telah ditentukan. Waktu atau jam promo setiap store itu berbeda-beda. Jangan lupa terus cek Instagram untuk tetap update

Varian rasa Mataram Bakpia Kukus yang tersedia selama promo adalah cokelat mentega, susu cokelat, durian musang king, pisang raja, dan matcha latte. Sementara itu, 15 varian rasa lainnya seperti Mataram Bakpia Kukus rasa black forrest, brownies cokelat, caffe latte, choco pandan, chocoreo lezato, kacang ijo, keju cheddar, kurma ajwa, mangga arumanis, nangka madu, pandan wangi, red velvet, rock melon, stroberi ciwidey, dan tiramisu crepe akan segera menyusul.  Toko resmi Mataram Bakpia Kukus sendiri akan dibuka mulai hari Sabtu tanggal 15 April 2023 di Plaza Malioboro. Akan ada banyak promo menanti yang bisa kita nikmati pada masa pembukaan tersebut. 



Mataram Bakpia Kukus sudah tersertifikasi PIRT dan Halal tentu saja. Jadi tidak perlu khawatir untuk membelinya. Selain itu Mataram Bakpia Kukus juga dibuat dengan bahan baku pilihan serta proses yang higienis oleh tenaga lokal yang handal dan juga kompeten menggunakan peralatan serta mesin yang tepat guna. Tidak heran kalau rasa Mataram Bakpia Kukus ini bisa seenak itu. Mataram Bakpia Kukus ini bisa tahan hingga 10 hari dari tanggal pembuatan pada suhu ruangan. Sementara kalau disimpan dalam kulkas bisa awet sampai 20 hari. 


Jangan sampai melewatkan kesempatan untuk mencicipi oleh-oleh baru dari Jogja yang satu ini. Mataram Bakpia Kukus sangat cocok untuk dijadikan oleh-oleh. Apalagi buat dibawa pulang mudik sebentar lagi. 




,

Perjalanan dari Jogja ke Solo atau sebaliknya bisa dilakukan dengan berbagai macam moda transportasi. Namun, salah satu cara yang paling mudah dan efisien tentu saja dengan menggunakan Kereta Rel Listrik (KRL). Selain praktis, naik KRL juga bisa membantu mengurangi kemacetan di jalan raya yang semakin parah. 



Apalagi kalau setiap akhir pekan jalan raya Jogja Solo lalu lintasnya memang selalu bikin naik darah. Apalagi kalau musim liburan tiba, jalanan isinya bus pariwisata yang ukurannya gede-gede semua.


Selain menggunakan e-money dan Kartu Multi Trip (KMT) yang diterbitkan oleh PT. KCI. Sekarang ada cara lain yang lebih praktis dan mudah kalau mau beli atau bayar KRL. Yaitu dengan menggunakan fitur bernama GoTransit yang bisa diakses melalui aplikasi Gojek. Pasti di handphone kalian ada kan aplikasi tersebut? Dengan membeli tiket melalui GoTransit ini, kamu bisa memperoleh tiket secara online dan memudahkan proses boarding di stasiun.



Caranya cukup mudah, pertama buka aplikasi Gojek di HP kamu, kemudian pilih menu GoTransit. Setelah itu, pilih stasiun keberangkatan dan tujuan yang akan kamu tuju. Pastikan untuk memilih stasiun yang benar ya. Setelah memilih stasiun keberangkatan dan tujuan, langkah selanjutnya adalah membayar tiket menggunakan GoPay. 



Biaya menggunakan GoTransit ini sama dengan harga tiket KRL biasa, yaitu delapan ribu rupiah. Jangan lupa untuk memastikan pembayaran telah berhasil dan tunggu QR Code yang akan diberikan oleh aplikasi Gojek.




QR Code yang diberikan akan menjadi tiket kamu. Kamu cukup menempelkan QR Code tersebut ke bagian mesin yang dilingkari hitam pada gambar di bawah ini pada saat masuk dan keluar stasiun. Jangan khawatir jika smartphone kamu tidak memiliki sinyal atau baterai yang cukup, QR Code tersebut akan tetap bisa dibuka meski dalam keadaan offline.




Dengan menggunakan aplikasi GoTransit, proses pembelian tiket KRL menjadi lebih mudah dan efisien. Kamu tidak perlu lagi mengantri di loket stasiun dan bisa melakukan pembelian tiket dengan cepat dan mudah melalui smartphone kamu. Dengan GoTransit ini juga kamu bisa membeli tiket KRL dengan mudah, kapan saja dan di mana saja. Yang tidak kalah pentingnya, kamu tidak perlu lagi buka tutup dompet buat ambil kartu saat masuk dan keluar dari stasiun.

Semoga informasi ini bermanfaat dan selamat menikmati perjalanan kamu.

,

 

Puasa merupakan kewajiban bagi umat Muslim di seluruh dunia. Dalam bulan Ramadan, seluruh umat Muslim diwajibkan untuk menahan diri dari makan dan minum dari matahari terbit hingga terbenam. Namun, kegiatan berpuasa tidak menghalangi kita untuk melakukan aktivitas seperti bekerja atau berlibur. Terlebih lagi, saat bulan Ramadan, banyak wisatawan yang melakukan perjalanan untuk menjelajahi destinasi baru dan memperdalam pemahaman tentang budaya dan kebiasaan masyarakat Muslim.




Meski begitu, traveling saat berpuasa tentu saja memerlukan perencanaan yang matang untuk menjaga kondisi tubuh tetap prima dan keselamatan tetap terjamin. Berikut ini adalah beberapa tips yang dapat membantu kamu dalam melakukan perjalanan saat berpuasa.


Perencanaan dan Persiapan

Perencanaan dan persiapan merupakan kunci utama dalam melakukan perjalanan saat berpuasa. Kamu perlu memastikan bahwa perjalanan yang akan kamu lakukan aman dan nyaman bagi tubuh yang sedang dalam kondisi berpuasa. Mulai dari memilih destinasi yang tepat, waktu yang tepat, hingga jenis transportasi yang akan kamu gunakan.


Pastikan juga kamu membawa persediaan makanan dan minuman yang cukup untuk berbuka puasa. Persiapkan juga pakaian yang nyaman dan sesuai dengan kondisi cuaca di tempat yang akan kamu kunjungi.


Menjaga Kondisi Tubuh

Berpuasa dapat memberikan banyak manfaat bagi kesehatan tubuh, tetapi saat traveling kondisi tubuh akan mengalami beban yang lebih berat. Oleh karena itu, kamu perlu menjaga kondisi tubuh tetap prima dengan cara menghindari aktivitas fisik yang terlalu berat saat berada di luar ruangan. Sebaiknya pilih aktivitas yang tidak terlalu memeras tenaga dan jangan berlebihan dalam beraktivitas.


Pastikan juga kamu mengonsumsi makanan yang sehat dan bergizi saat berbuka puasa dan sahur. Pilih makanan yang mengandung karbohidrat kompleks, protein, dan serat yang dapat memberikan energi dan menjaga stamina tubuh tetap optimal.


Menjaga Keselamatan

Keselamatan adalah hal yang paling penting saat melakukan perjalanan, terutama saat berpuasa. Pastikan kamu selalu mengikuti aturan dan tata tertib yang ada di tempat yang kamu kunjungi. Jangan melakukan aktivitas yang berisiko dan menghindari tempat-tempat yang rawan kejahatan.


Selalu berhati-hati saat berkendara dan jangan mengemudi saat lelah atau dalam kondisi yang tidak stabil. Jangan lupa untuk selalu memakai sabuk pengaman dan menggunakan helm jika kamu mengendarai sepeda motor.


Menghormati Kebiasaan Lokal

Saat berpuasa, kamu juga perlu menghormati kebiasaan dan budaya lokal di tempat yang kamu kunjungi. Jangan makan atau minum di depan umum. Walaupun sebenarnya tidak ada larangan, tapi alangkah baiknya memang tidak makan di tempat terbuka. Apalagi kalau kita jalan-jalan ke tempat yang mayoritas masyarakatnya melaksanakan ibadah puasa.