,

Sawadee Khabb

Yang tentu saja tidak boleh dilewatkan saat jalan-jalan ke Bangkok, Thailand tentu saja adalah mengunjungi Grand Palace yang merupakan bangunan megah bekas istana sekaligus tempat tinggal bagi Raja Thailand beserta dengan keluarganya yang sekarang menjadi tempat tujuan wisata utama di kota yang mempunyai nama resmi terpanjang di dunia.
Untuk yang belum tau, nama resmi Bangkok adalah Krung Thep Mahanakhon Amon Rattanakosin Mahinthara Yuthaya Mahadilok Phop Noppharat Ratchathani Burirom Udomratchaniwet Mahasathan Amon Piman Awatan Sathit Sakkathattiya Witsanukam Prasit. 
Masih ada nama kota yang lebih panjang lagi? :D 
,


Memang tidak salah jika ada yang menyamakan Yogyakarta dengan Rio De Janeiro yang ada di Brasil. Kedua kota ini sama-sama punya agenda pawai atau karnaval yang banyak sepanjang tahunnya.

,


Salah satu cara terbaik untuk menikmati suatu kota adalah dengan cara berjalan kaki. Dengan berjalan kaki kita bisa melihat setiap detail atau hal-hal kecil yang mungkin saja tidak bisa kita saksikan atau kita temukan jika kita berkeliling dengan menggunakan kendaraan.
Seperti saat berada di Solo, saya bisa menemukan masjid kecil dengan arsitektur yang indah di dekat Pura Mangkunegaran yang bernama Masjid Al Wustho.

,


Orang Solo boleh berbangga punya City Walk yang membentang sepanjang Jalan Slamet Riyadi. City Walk ini jugalah yang menjadi salah satu tempat favorit saya di Solo. Saya sering berjalan kaki dari ujung Jalan Slamet Riyadi di depan Stasiun Purwosari sampai ujung jalan satunya di kawasan Gladak. Selain pedestriannya yang cukup luas, City Walk ini juga juga teduh karena banyak terdapat pohon besar dipinggirnya sehingga membuat orang nyaman untuk berjalan disini.

,

Petungkriyono adalah nama sebuah kecamatan di Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah yang sebagian wilayahnya berada di Perbukitan Dieng sebelah utara. Seperti wilayah lainnya di Dieng di Kabupaten Wonosobo dan Banjarnegara, Petungkriyono juga mempunyai pemandangan alam yang cantik. Mulai dari hutan yang masih hijau sampai perbukitan yang menjulang tinggi serta beberapa curug atau air terjun yang cantik. Salah satunya adalah Curug Bajing.
,

Akhirnya bisa datang kembali ke Kebun Buah Mangunan ini setelah sekitar 2 tahun yang lalu mengunjungi tempat ini.
Tidak ada yang terlalu banyak berubah, tapi sekarang jalan menuju keatas gardu pandang sudah cukup dibandingkan pada saat pertama kali kesini yang harus melewati jalanan berbatu yang menanjak. Sekarang sebagian jalannya sudah dibeton dan memudahkan pengunjung untuk menuju ke gardu pandang.
,


Walaupun bukan yang pertama kali, mungkin kali ini adalah pengalaman pendakian yang tidak pernah akan terlupakan. Ya, pendakian menuju ke Gunung Lawu yang berada di wilayah Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah dan Kabupaten Magetan, Jawa Timur ini tidak akan mungkin pernah terlupakan.

,

Berawal dari nyari gado-gado pas jam istirahat yang ternyata tutup, akhirnya ketemu juga sama tempat makan yang bagus ini. Warung Bakmi Jowo Mbah Gito padahal letaknya tidak terlalu jauh dari kantor. Mungkin saya kurang kekinian atau kurang buka-buka info kuliner jadi tidak pernah tau sama sekali tentang tempat ini. Padahal seingat saya sudah beberapa kali lewat jalan dimana warung ini berada.